Informasi Harga Dan Spesifikasi Honda Supra X 125 Spoke/STD 2017

Spesifikasi Dan Harga Honda Supra X 125 Spoke/STD Terbaru - Sepeda Motor Honda Supra x 125 ini adalah salah satu Jenis Sepeda Motor Bebek yang dibuat oleh Perusahaan Astra Honda Motor yang merupakan selaku perusahaan motor terbesar yang ada di Indonesia. Namun sebelum membahas secara lebih dalam tentang Spesifikasi Sepeda Motor Honda Supra X 125 ini, ada baiknya jika kalian mengetahui secara lebih jelas bahwa produk Motor Honda Supra X 125 merupakan salah satu produk sepeda motor Upgrade Honda Supra karena  jenis motor bebek Supra X ini sudah hadir dan dikenal oleh masyarakat Indonesia sampai sekarang ini masih tetap eksis dan tetap banyak diminati oleh kalangan pengguna sepeda motor di Indonesia, sepeda motor supra ini banyak diminati oleh kalangan orangtua.

Nah untuk kamu yang sedang kesulitan mencari informasi mengenai harga dan spesifikasi honda supra x tenang saja admin akan sedikit membagikan postingan yang bisa membantu kamu. Terlebih jika kamu sangat memerlukan informasi ketika kamu ingin membeli tetapi tidak mengerti harga dan spesifikasinya bagaimana mungkin kamu akan membelinya pastinya kamu akan cari tau, semua dilakukan agar tidak kecewa saat membeli sepeda motor karena spesifikasinya dirasa kurang memuaskan tentunya semua orang tidak mau hal itu terjadi. Untuk lebih jelasnya bisa kalian cek dibawah ini mengenai spesifikasi dan harga Honda Supra X terbaru.

Harga Dan Spesifikasi Honda Supra X 125 Spoke/STD 

Mesin
  • Honda Supra-X 125 ini memiliki tipe mesin 4 Langkah SOHC
  • Volume silinder yang dimiliki adalah 124,8 cc.
  • Diamater x langkah = 52,4 mm x 57,9 mm.
  • Untuk daya maksimum yang di miliki oleh Honda Supra-X 125R  ini adalah 9,3 PS / 7500 rpm.
  • Dan untuk daya torsi maksimum adalah 1.03 kgf.m / 4000 rpm.
  • Perbandingan kompresi yang dimiliki adalah 9,0 : 1.
  • Honda Supra-X 125R  ini telah menggunakan 2 macam sistem starter yaitu electrik starter dan kick starter.
  • Menggunakan sistem pelumasa basah dan untuk tipe kopling menggunakan tipe kopling sentrifugal dan otomatis.
  • Sudah di lengkapi dengan berpendingin udara.
  • Memiliki sistem transmisi 4 kecepatan ( N-1-2-3-4-N), rotary.
  • Kapasitas oli yang dimiliki adalah 0,7 liter
  • Untuk sistem pembakaran menggunakan karburator.
Dimensi
  • Honda Supra-X 125 ini telah menggunakan sitem rangka Tilang punggung.
  • Dan untuk suspensi depan yang dimiliki menggunakan teleskopik serta suspensi bagian belakang menggunakan Suspensi ganda dan lengan ayun.
  • Sistem pengereman yang dimiliki oleh Honda Supra-X 125 ini menggunakan 2 macam sistem pengereman yaitu untuk Rem depan menggunakan Rem dengan cakram hidrolik yang menggunakan piston ganda.
  • Dan untuk Rem bagian belakang menggunakan Rem Tromol / Cakram Hidrolik berpiston tunggal.
  • Memiliki panjang = 1.889 mm x Lebar = 702 mm x Tinggi 1.094 mm.
  • Untuk jarak poros roda yang dimiliki Honda Supra-X 125R ini adalah 1.242 mm dan jarak mesin ke tanah adalah 136 mm.
  • Ukuran ban bagian depan 70/90 – 17 M/C 38P
  • Untuk ukuran ban bagian belakang adalah 80/90 – 17 M/C 44ZP.
  • Memiliki beras 103 kg untuk tipe SW dan 105 kg untuk tipe CW.
  • Kapasitas tangki bensi yang dimiliki adalah 3,7 liter.
Sistem Kelistrikan
  • Honda Supra-X 125 ini memiliki tipe busi (ND) U20EPR9 / (NGK) CPR6EA-9.
  • Menggunakan Aki 12 V – 3,5 Ah.
  • Untuk sistem pengapiannya adalah DC-DCI.

Gambar Honda Supra X 125 Spoke/STD 


Untuk harga pada motor Honda Supra X 125 ini dibandrol sekitar Rp 14.800.000 harga yang cukup terjangkau dikalangan masyarakat dan untuk harga second nya berkisar Rp. 9.000.000 tentunya dengan kwalitas yang sudah tidak seperti baru lagi dibandingkan motor yang baru keluar dari tokonya.

Demikian sedikit informasi mengenai Harga Dan Spesifikasi Honda Supra X 125 yang dapat dijadikan referensi buat kalian semoga bermanfaat. Baca juga cara gampang modifikasi honda supra x terbaru.